Pemilu sebentar
lagi akan berlangsung, kita sebagai rakyat yang baik dan berbudi pekerti luhur
haruslah ikut dalam pemilihan lembaga legislatif dan pemilihan presiden wakil presiden.Indonesia sangat kental dengan nuansa
politiknya. Jadi kita harus pandai pandai dalam memilih seorang yang amanah
untuk memimpin bangsa ini 5 tahun kedepan. Untuk itu kita harus tahu calon
presiden yang akn kita pilih. Berikut adalah Calon Presiden Indonesia yang akan mengikuti Pemilu tahun 2014.
Rhoma Irama mengikuti pemilihan calon presiden? Saya
kaget juga mendengarnya. Tetapi memang benar keadaanya. Bang haji ini akan
diusung oleh partai dengan warna hijau, bukan PPP tetapi PKB (partai
kebangkitan bangsa). Partai yang dpimpin Oleh Pak Muhaimin Iskandar ini mungkin
berfikiran bang Haji Rhoma ini dapat membawa Indonesia kearah yang lebih baik.
Sebenernya bang Satria Bergitar pernah masuk dunia politik juga loh, jadi ya
lumayan berpengalaman. Tetapi menurut pandangan saya sih Ngga cocok jadi
presiden, hehe. Kalo menurut kalian gimana?
2. Dahlan Iskan
Sang menteri BUMN, Dahlan Iskan, mencalonkan dirinya
menjadi presiden Indonesia melalui konvensi Partai demokrat. Pak Dahlan Iskan
mempunyai banyak prestasi dalm menjalankan profesinya sebagai seorang menteri,
beliau banyak mendapatkan pujian ketika beliau mengembangkan mobil listrik yang
lumayan membanggakan Indonesia. Beliau juga banyak terlibat dalam dunia sosial.
Untuk menjadi seorang presiden, saya rasa beliau cukup mumpuni. Tapi apa kah beliau terpilih? Kita lihat saja
bulan april depan.
WOW, pak prabowo kali ini mencalonkan diri sebagai
Capres bukan cawapres. Ya iyalah Capres,karena
5 tahun lalu pak prabowo ini menjadi cawapres dari ibu megawati dari
PDIP. Pak prabowo adalh seorang militer, beliau punya trek politk yang lumayan
banyak. Beliau ini sangat pintar dalam dunia militer, banyak agresi yang
dipimpin oleh beliau. Untuk menjadi seorang presiden saya kira beliau juga
cukup punya kemampuan itu, tapi apakah akan menang? Yaaa kita tunggu saja.
4. Wiranto
Pernah lihat Capres ini Di TV ngga? Pasti jawaban nya
IYA. Capres satu ini sudah sangat populer dikalangan masyarakat, baimana tidak?
Tiap hari muncul di tv. Saya juga sempat bingung mengenai calon presiden yang
ini, beliau malah mirip seorang artis yang punya sebuah acara sendiri. Strategi
beliau saya rasa cukup ampuh untuk mebuat nama beliau menjadi lebih dikenal
masyarakat. Beliau ini juga seorang angkatan militer, beliau sama seperti pak prabowo
yang punya trek bagus didunia militer. Untuk urusan politik beliau juga cukup
punya pengalaman, beliau mendirkan parpol hanura. Beliau kali ini menggandeng
Cawapres Hari Tanu, nama yang terakhir disebut adalah pemilik dari MNC group.
5
Surya
Paloh
Pemilik Metrotv ini adalah capres yang diusung oleh
partai Nasdem (Nasional Demokrat). Beliau ini juga punya kualitas yang cukup
bagus juga untuk menjadi seorang capres. Tetapi apakah beliau akan terpilih?
Hemmm tetapi kepopuleran beliaumasih kalah dibandingkan dengan pak prabowo dan
pak wiranto.
Yaa itu tadi adalah bebearapa
kandidat presiden yang mungkin akan menjadi mencalonkan diri menjadi capres. Pemilu 2014 akan segera
datang, ayoo kawan kawan semua untuk memilih capres yang baik dan amanah.
Semoga Pemilu berjaln lancar. Semoga Presiden
yang terpilih dapat membawa Indonesia kearah yang lebih baik.
0 komentar:
Post a Comment